Harlah Ke-14 Ma’had Aly Al-Tarmasi Pacitan Bakal Meriah, Begini Agendanya

Pewarta: Muhdhori Ahmad I Editor : Yusuf Arifai

MA’HADALYAL-TARMASI, PACITAN-Hari Lahir (Harlah) ke-14 Ma’had Aly Al-Tarmasi Pacitan, Jawa Timur bakalan meriah. Ketua Panitia Harlah, Ali Muhadaini mengungkapkan, bahwa beberapa agenda sudah dipersiapkan.

“Rangkaian kegiatan Harlah ke-14 Ma’had Aly Al-Tarmasi dilakukan selama empat hari, yakni tanggal 26-29 Januari 2022 mendatang,” katanya, Senin (17/01/2022).

Muhadir dan juga Pengurus Ma’had Aly Al-Tarmasi itu menyebutkan, selama sepekan ada berbagai kegiatan yang melibatkan seluruh mahasantri baik putra maupun putri. Adapun tempatnya di area Gedung perkuliahan.

Dokumentasi dies maulidiyah ke-13 Ma’had Aly Al-Tarmasi (Dokumen/Media MAT)

“Saat ini kami sudah mempersiapkan beberapa acara, mulai dari semaan Al-Quran, pembacaan Maulid dan Manaqib, ijazah sekaligus pemberian sanad berbagai macam kitab turats serta wirid khusus dari Dewan Masyayikh,” terang Ali.

Lebih lanjut, pada malam puncak harlah akan diadakan kuliah umum. Tak ketinggalan berbagai perlombaan juga turut memeriahkan Harlah ke-14 Ma’had Aly Al-Tarmasi.

“Ya, nanti akan ada berbagai perlombaan yang diikuti oleh seluruh mahasantri. Sedangkan puncaknya ditutup dengan kuliah umum atau muhadhoroh ammah bersama para tokoh nasional,” jelas Ali Muhadaini kepada Media MAT.

Selain itu, dirinya menilai Ma’had Aly Al-Tarmasi Pacitan satu-satunya perguruan tinggi khas pesantren di Indonesia yang masih memperhatikan ilmu sanad.

“Jadi legalitas yang sebenarnya di Ma’had Aly Al-Tarmasi ini adalah ijazah sanad. Karena keilmuan harus resmi didapatkan dari seorang guru,” ucap Ali Muhadani.

Dokumentasi dies maulidiyah ke-13 Ma’had Aly Al-Tarmasi (Dokumen/Media MAT)

Sebagai informasi, Harlah ke-14 Ma’had Aly tahun ini mengusung tema besar “Ma’had Aly Al-Tarmasi Never Dies”. Adapun harapan dari tema ini selaras dengan eksistensi Ma’had Aly Al-Tarmasi yang tidak pernah surut menghadapi tantangan zaman.

“Semoga kedepan Ma’had Aly Al-Tarmasi Pacitan mampu meraih kemajuan, tetap eksis di tengah modernisasi zaman, optimis membangun peradaban serta memperdalam khazanah keislaman yang mendalam hingga muncul embrio kader cendekia yang tafaqquh fi al-diin berakhlak mulia,” ujar Ketua Panitia Harlah ke-14 Ma’had Aly Al-Tarmasi, Ali Muhadaini. (*)

Publisher: Redaksi Media MAT

Leave a Comment