Ma’had Aly Al-Tarmasi Pacitan Siap Sukseskan Pilkada 2024
MA’HADALYALTARMASI, PACITAN– Puluhan mahasantri Ma’had Aly Al-Tarmasi mengikuti sosialisasi Pilkada 2024 yang berlangsung di Auditorium Lantai 3, Minggu (24/11/2024) malam. Acara ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam tentang pentingnya partisipasi dalam pemilu dan proses memilih pemimpin, sesuai dengan prinsip-prinsip syariat Islam.
Naib Mudir Ma’had Aly Al-Tarmasi, KH Abdillah Nawawi, dalam sambutannya menekankan pentingnya iqomatul imamah (penegakan kepemimpinan) sebagai bagian dari kehidupan bermasyarakat.
“Kita belajar melalui Pemilu Kepala Daerah ini bagaimana proses memilih pemimpin. Mayoritas para ulama menyatakan bahwa intikhob am di semua tingkatan adalah proses yang harus kita lalui,” ujar KH Abdillah.
Beliau juga mengutip hadis riwayat Baihaqi, “Idza khoroja tsalasatun fi safarin fal yuamiru ahadan,” yang menegaskan pentingnya kepemimpinan dalam setiap komunitas, baik di tingkat daerah, wilayah, hingga pusat.
“Ini adalah proses yang insyaallah membawa maslahat dan kebaikan. Bagi kalian para mahasantri, Ushul Fiqh adalah modal penting untuk menjadi politisi yang memahami prinsip-prinsip syariat,” tambahnya.
Sosialisasi Pemilu yang Interaktif
Kegiatan yang diikuti oleh 35 mahasantri ini juga menghadirkan Kordiv Perdatin KPU Pacitan, Anang Makruf, sebagai narasumber.
Dalam pemaparannya, Anang menjelaskan detail pelaksanaan Pemilu 2024, termasuk keberadaan 1.004 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di 12 kecamatan.
“Terdapat TPS khusus yang kami siapkan, yaitu di Pondok Tremas dan Rutan Pacitan, untuk memastikan seluruh warga negara, termasuk yang berada di pondok pesantren dan rutan, tetap bisa menggunakan hak pilihnya,” ujar Anang.
Selain itu, ia juga mengajak para mahasantri untuk berperan aktif menyukseskan Pemilu 2024 dengan menjunjung tinggi nilai kejujuran dan keadilan.
Ajakan untuk Partisipasi DemokratisSosialisasi ini tidak hanya berfokus pada teknis pelaksanaan pemilu, tetapi juga menguatkan semangat partisipasi demokratis di kalangan generasi muda, terutama para mahasantri.
Peserta antusias mengikuti sesi tanya jawab yang interaktif, di mana mereka dapat menyampaikan pandangan serta pertanyaan terkait proses pemilu.
Acara ditutup dengan pembagian hadiah kepada peserta yang aktif dalam diskusi, serta sesi foto bersama sebagai simbol semangat kebersamaan dalam menyukseskan pesta demokrasi Pilkada 2024. (*)